Pada Rabu pekan lalu, kelas elektronika melaksanakan praktik kreasi solar panel yang beranggotakan dua orang dalam satu tim. Pada tulisanku kali ini, aku akan menceritakan pada kalian semua terkait minggu-minggu bersama tugas kreasi solar panel ini. Biasanya setiap pertemuan elektronika terdapat update tulisanku, tapi yang kali ini kujadikan dalam satu postingan sebab kegiatan yang dilakukan sama dan hanya melanjutkan serta mengingatkan tentang isi postingan yang ku publish sebelumnya. Minggu pertama saat tugas kreasi ini diberikan, aku dan teman temanku masing-masing tim membuat sketsanya terlebih dahulu, untuk minggu pertama ini lebih lengkapnya bisa kalian lihat di postinganku sebelumnya. Minggu pertama pun berlalu, saatnya Rabu pekan kedua. Kami mulai melanjutkan kreasi kami masing-masing. Seperti kelompokku yang melanjutkan membuat maketnya. Beberapa bahan kami peroleh dari sekolah dan sebagian kami bawa dari rumah. Sebenarnya kreasi...